Wednesday, November 30, 2016

Hasil Quick Count Pilkada Kabupaten Banjarnegara 2017

Setelah ditetapkannya Undang-undang Pilkada serentak, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjarnegara, merencanakan pelaksanaan pemilihan bupati pada Februari 2017 mendatang.

Untuk kepastian tersebut, KPU Banjarnegara telah melakukan konsultasi mengenai Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), kepada KPU Provinsi. Meskipun konsultasi itu belum dilakukan secara resmi, tetapi sesuai UU yang pilkada yang baru, Banjarnegara ikut yang Februari.
"Secara resmi belum, tetapi melihat Undang-undang yang baru, Banjarnegara ikut yang Februari 2017," kata ketua KPU Banjarnegara Gugus Risdaryanto.

Menurutnya, masuknya Banjarnegara dalam pelaksanaan Pilkada Februari 2017 karena masa jabatan Bupati Sutedjo Slamet Utomo dan Wakil Bupati Hadi Supeno akan berakhir pada Oktober 2016. Jika merujuk amanat undang-undang, yang baru direvisi dan disahkan lewat rapat paripurnakan pada 18 Februari lalu. Pilkada Februari 2017 untuk memilih pejabat yang purna tugas pada semester kedua 2016 dan sepanjang tahun 2017.

"Surat Keputusan masa tugas atau Akhir Masa Jabatan (AMJ) Bupati Banjarnegara adalah Oktober 2016. Artinya sesuai dengan amanah Undang-undang Pilkada yang baru, Banjarnegara ikut gelombang Februari 2017," ujarnya.

Sementara itu, Anggota KPU Banjarnegara Divisi Hukum dan Kampanye Rahadian Harimulsakti mengatakan, meski begitu, KPU belum bisa memastikan berbagai tahapan dan proses pemilihan. Karena setelah Undang-undang baru ditetapkan KPU Banjarnegara masih harus menunggu aturan main dari KPU RI dalam bentuk Peraturan KPU.

"PKPU ini yang nantinya sebagai landasan, tetapi saat ini PKPU tersebut belum turun," ujarnya.
Meski begitu, kata dia, KPU Banjarnegara mulai mempersiapkan berbagai kebutuhan pelaksanaan pilkada, termasuk rancangan anggaran yang akan digunakan dalam pilkada 2017 mendatang. "Sambil menunggu PKPU baru, kami mulai merancang rencana anggaran. Sehingga nanti sudah bisa masuk dalam pembahasan RAPBD 2016. Karena tahapan pemilu sudah dimulai pada tahun 2016," ujarnya.

No comments:

Post a Comment